Baduy, bukan saja menarik
dari segi etnik kultur sebuah komunitas. Selain dari segi antropologinya,
ternyata panorama alam Baduy begitu indah.
Perjalanan menuju ke Desa
Cibeo, Baduy Dalam dari Ciboleger, memang sangat melelahkan. Medan yang naik
turun bukit, dan melintasi sungai memang cukup menguras energi. Belum lagi
kalau hujan turun, tanah merah berubah menjadi jalanan yang becek dan licin.
Namun pemandangan yang menawan, mampu memberi ‘terapi’.
Bukan soal keindahan
alamnya saja, rumah-rumah panggung yang etnik, kegiatan mereka, saung-saung,
dan juga sungai dan danua yang menjadi sumber air bagi mereka, memiliki
keindahan tersendiri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar